TAHUN 2024 : THE YEAR TO ARISE AND SHINE

TAHUN UNTUK BANGKIT, JADI TERANGLAH

Yesaya 60 : 1 :

Bangkitlah, menjadi teranglah, sebab terangmu datang, dan kemuliaan TUHAN terbit atasmu.

Memasuki tahun 2024, Pencurahan Roh Kudus Pentakosta Ketiga akan semakin dahsyat. Di tengah-tengah keadaan dunia yang semakin gelap dan kekelaman menutupi bangsa-bangsa kita harus bangkit dan menjadi terang. Sama seperti bangsa Israel telah menerima terang Tuhan dan memiliki Tugas untuk menjadi terang, demikian juga Gereja yang mengalami perjumpaan dengan terang Tuhan yaitu Yesus Kristus memiliki tugas untuk menjadi terang dunia agar semua orang “EVERYONE” datang kepada terang Tuhan. Sebagai contoh Saulus (Penganiaya Jemaat) yang berjumpa dengan Terang berubah menjadi Paulus (Pemenang Jiwa)


Apa artinya Menjadi Terang :

  1. Menjadi Terang artinya Mengikut Kristus yang adalah Terang Dunia
  2. Menjadi Terang artinya menjadi Serupa dengan Kristus dan menghasilkan perbuatan baik
  3. Menjadi Terang artinya hidup dalam Kasih
  4. Menjadi Terang artinya hidup berjaga-jaga
  5. Menjadi Terang artinya hidup bijaksana dan berintegritas
  6. Menjadi Terang artinya hidup dipenuhi dengan pengetahuan tentang kemuliaan Allah
  7. Menjadi Terang artinya hidup benar dan adil

Imamat 6 : 12 – 13 :

Api yang di atas mezbah itu harus dijaga supaya terus menyala, jangan dibiarkan padam. Tiap-tiap pagi imam harus menaruh kayu di atas mezbah, mengatur korban bakaran di atasnya dan membakar segala lemak korban keselamatan di sana. Harus dijaga supaya api tetap menyala di atas mezbah, janganlah dibiarkan padam.

Untuk Menjadi Terang kita harus menjadi seperti yang disebutkan dalam Imamat 6 : 13 yaitu api di atas mezbah harus dijaga tetap menyala, jangan sampai padam. Api harus dijaga tetap menyala siang dan malam. Bagian Tuhan memberi api, bagian kita menjaga agar api itu tetap menyala. Kita harus menjadi terang siang dan malam.


Ada 3 jenis Api :

  1. Api Doa Pujian Penyembahan : Api harus tetap menyala siang dan malam. Ini melambangkan penyembahan di Pondok Daud yang sebenarnya menggambarkan pola penyembahan di Surga. Kita yang nanti akan masuk Surga harus melatih diri mulai sekarang untuk melakukan penyembahan Surgawai.
  2. Api Roh Kudus : Dalam 1Tes 5:19 “Janganlah Padamkan Roh”. Api Roh Kudus sangat kita butuhkan supaya roh kita terus menyala-nyala untuk melayani Tuhan dan melakukan kehendakNya. “Janganlah Kerajinanmu kendor biarlah rohmu menyala-nyala dan layanilah Tuhan.”
  3. Api Kasih : Kasih antara mempelai laki-laki dan perempuan dalam Kidung Agung 8:6-7 digambarkan seperti api, bahkan seperti nyala api Tuhan. Api Kasih kepada Tuhan harus dijaga agar selalu dalam kondisi mengalami api kasih mula-mula.

SEKRETARIAT

Jl. Veteran No. 8A Malang- Belakang TransMart
(Ex Royal ATK)

Phone

(0341) 327000

EMail

gbi.suropati.malang @gmail.com

Facebook

gbisuropati

Instagram

@gbisuropati

Youtube

GBI Suropati Malang

Whatsapp Center

0813.8226.8000

Youtube

Suropati Worship

TikTok

@gbisuropati

setia_gbisuropatimalang.jpg

Bacaan :
Galatia 5 : 22-23
[22] Tetapi buah Roh ialah: kasih, sukacita, damai sejahtera, kesabaran, kemurahan, kebaikan, kesetiaan,
[23] kelemahlembutan, penguasaan diri. Tidak ada hukum yang menentang hal-hal itu.

Hari-hari ini makin banyak orang yang tidak dapat berlaku setia. 
Seseorang yang tidak setia di katakan sebagai seorang pengkhianat. 
Seorang pengkhianat pada dasar sifat nya tidak akan pernah memiliki kesetiaan.

Padahal salah satu buah Roh Kudus dalam Firman Tuhan adalah : KESETIAAN ( Faithfullness ).

Galatia 5 : 22-23 
[22] Tetapi buah Roh ialah: kasih, sukacita, damai sejahtera, kesabaran, kemurahan, kebaikan, KESETIAAN,
[23] kelemahlembutan, penguasaan diri. Tidak ada hukum yang menentang hal-hal itu.

⚠️⚠️⚠️
Ketika Allah memanggil kita untuk melayani dan menetapkan kita, maka kita HARUS SETIA dalam melayani Nya.

⚠️ KESETIAAN adalah HARGA MATI !!!

Karena dalam firman Tuhan di Alkitab mengatakan :
Wahyu 2 : 10
“Hendaklah engkau setia sampai mati, dan Aku akan mengaruniakan kepadamu mahkota kehidupan.”

Memang di jaman sekarang banyak gereja yang sudah tidak memiliki aturan yang jelas. 
Dengan mudahnya seseorang berpindah gereja semaunya sendiri. 
Dan bahkan ada diantara gereja-gereja merasa bangga bisa memindahkan ( / menarik ) jemaat atau pelayan Tuhan dari gereja lain.

Gereja demikian tidak sedang melakukan AMANAT AGUNG TUHAN, yaitu : MENJARING JIWA, melainkan gereja seperti itu hanya memindahkan jiwa !

Salah satu alasan orang menjadi tidak setia adalah karena mencintai duniawi.
( salah satu contoh nya adalah : mencintai harta ). 
Mereka akan segera meninggalkan sahabat dan pelayanan yang tidak bisa menguntungkan bagi diri nya.

Mari kita belajar dari kisah di Alkitab adalah seorang bernama DEMAS.
2 Timotius 4 : 10 
[10] karena Demas telah mencintai dunia ini dan meninggalkan aku. Ia telah berangkat ke Tesalonika. Kreskes telah pergi ke Galatia dan Titus ke Dalmatia.

Dikisahkan Demas telah meninggalkan Paulus, termasuk sejumlah besar orang di jemaat Asia Kecil (2 Timotius 1:15).

Kalau pengkhianatan itu bisa terjadi pada orang terdekat rasul, maka pada jaman kita pun sama rawannya.

Demas adalah seorang Pelayan Tuhan. Rekan kerja Paulus dalam memberitakan Injil dan membangun jemaat. Terkenal di kalangan jemaat waktu itu. 
Rasul Paulus tidak perlu memberi keterangan apapun tentang Demas, karena jemaat telah mengenalnya. 
Terpandang dan menonjol dalam pelayanannya, karena Paulus berkali-kali mengingat dan menulis nama Demas dalam beberapa suratnya.

Tingkat kedalaman cinta Demas pada duniawi itu tidak terjadi dalam sehari. 
Seperti perselingkuhan yang berlangsung dalam jangka waktu yang lama.

Harusnya Demas seperti rekan-rekan sekerjanya. 
Seharusnya Demas juga meninggalkan warisan bernilai kekekalan untuk generasi sekarang.

Namun karena ke-tidak-setia-an nya, ia meninggalkan noda yang tak-kan terlupakan dalam sejarah kekristenan.

⚠️⚠️⚠️ Bila kita TIDAK SETIA, maka kita akan berPREDIKAT sebagai PENGKHIANAT !!!

BAGAIMANA JALAN SEORANG PENGKHIANAT ?
Seorang yang tidak setia ( / pengkhianat ) akan mencari mangsa lain yang lebih menguntungkan kemanapun ia pergi ! 
Apabila kemudian hari merasa tidak lagi membutuhkan, atau juga karena banyak orang yang sudah mengenal karakter "asli" nya ( karakter : pengkhianat ), maka orang yang tidak bisa setia itu pasti pada akhirnya juga akan selalu merasa tidak nyaman, dan akan segera berpindah tanpa permisi. 
Atau bahkan pergi dengan seribu satu alasan yang tidak beralasan.

Orang yang typikal pengkhianat seperti ini juga orang yang gampang mencela karena kefasihan lidah nya. 
Dan kebanyakan orang yang tidak bisa setia akan segera pergi mencari tempat lain yang dirasa akan lebih nyaman dan lebih menguntungkan nya.

Apabila kita menemukan teman yang karakternya tidak setia, kita sebaiknya tidak perlu marah.
Sebab kemanapun orang yang tidak setia itu pergi, suatu hari belangnya pasti akan ketahuan.

Dalam firman Tuhan pun mengatakan: 
Yeremia 13 : 23
“Dapatkah orang Etiopia mengganti kulitnya atau macan tutul mengubah belangnya? Masakan kamu dapat berbuat baik, hai orang-orang yang membiasakan diri berbuat jahat ?

⚠️⚠️⚠️
Dalam Firman Nya, Tuhan mengingatkan kita untuk berhati-hati dan lebih baik menghindari bergaul dengan orang yang TIDAK TAAT dan TIDAK SETIA.

Tuhan juga ingin supaya kita :
—★ BIJAKSANA terhadap apa yang baik, dan BERSIH terhadap apa yang jahat.★—

Roma 16 : 17-20
[17] Tetapi aku menasihatkan kamu, saudara-saudara, supaya kamu waspada terhadap mereka, yang bertentangan dengan pengajaran yang telah kamu terima, menimbulkan perpecahan dan godaan. Sebab itu hindarilah mereka !
[18] Sebab orang-orang demikian tidak melayani Kristus, Tuhan kita, tetapi melayani perut mereka sendiri. Dan dengan kata-kata mereka yang muluk-muluk dan bahasa mereka yang manis mereka menipu orang-orang yang tulus hatinya.
[19] Kabar tentang ketaatanmu telah terdengar oleh semua orang. Sebab itu aku bersukacita tentang kamu. Tetapi aku ingin supaya kamu bijaksana terhadap apa yang baik, dan bersih terhadap apa yang jahat.
[20] Semoga Allah, sumber damai sejahtera, segera akan menghancurkan Iblis di bawah kakimu. Kasih karunia Yesus, Tuhan kita, menyertai kamu!

—————● ❤️⚠️❤️●—————

Saudara ingin kelak dalam kehidupan kekal memperoleh MAHKOTA KEHIDUPAN ???

Mari...Saudara jadilah hamba Tuhan yang TAAT melakukan Firman Nya, dan BERBUAH ROH yang baik dalam kehidupan ( berbuah Roh KESETIAAN ).

Apabila Tuhan telah menetapkan dan memanggil kita untuk melayani Nya, jadilah HAMBA TUHAN YANG TAAT dan SETIA.


— + Tuhan Yesus Memberkati +—


BCA 440 503 7000

Rek. Syukur & Persepuluhan
An. GBI Suropati

BCA 440 3333 070

Rek. DIAKONIA & Misi
An. GBI Suropati

BCA 440 7777 033

Rek. Pembangunan
An. GBI Suropati

BCA 440.872.0000

Rek. NATAL
An. Afen Hardiyanto / Melinda E.